berakhlak bangga melayani bangsa

  •   Selasa, 03 September 2024

LAPORAN TAHUNAN MAHKAMAH AGUNG TAHUN ANGGARAN 2021


Selasa, 22 Februari 2022. Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas I A Khusus, Bapak Muhammad Damis, S.H., M.H., mengikuti Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2021 secara Luring (hadir ditempat acara), Ruang Kusuma Atmadja Lantai 14, Gedung Mahkamah Agung Republik Indonesia, Jalan Medan Merdeka Utara Nomor 9-13, Jakarta Pusat, dengan Para Ketua Pengadilan Tingkat Pertama seluruh Peradilan di Wilayah Hukum DKI Jakarta, dan Wakil Ketua, Bapak Surachmat, S.H., M.H., dengan didampingi oleh Panitera, Bapak Mustafa Djafar, S.H., M.H., Sekretaris, Bapak Drs. Sofyan Amin, S.H., dan Kepala Bagian Umum, Ibu Meka Hastarini, S.H., bertempat di Ruang Auditorium Lantai 7, Gedung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas I A Khusus, mengikuti dan menyaksikan Siaran Langsung Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2021 melalui kanal Youtube Mahkamah Agung Republik Indonesia, sesuai dengan Surat Undangan Sekretaris Mahkamah Agung Republik Indonesia tanggal 16 Februari 2022, Perihal Laporan Tahunan Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2021, dengan tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Kegiatan Laporan Tahunan Mahkamah Agung Republik Indonesia sejatinya telah menjadi agenda tahunan, sekaligus sebagai momentum keterbukaan informasi mengenai Kinerja Mahkamah Agung Republik Indonesia sebagai Puncak Peradilan Negara Tertinggi kepada Publik. Laporan Tahunan (laptah) Mahkamah Agung merupakan agenda tahunan Mahkamah Agung yang dilaksanakan setiap awal tahun dalam rangka menyampaikan capaian kinerja yang telah dilakukan oleh Mahkamah Agung selama setahun sebelumnya. Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2021 dilaksanakan secara sederhana dan terbatas, yang bertempat di Ruang Kusuma Atmadja Lantai 14, Gedung Mahkamah Agung Republik Indonesia, Jalan Medan Merdeka Utara Nomor 9-13, Jakarta Pusat. Tahun ini, laptah Mahkamah Agung mengambil tema ”Akselerasi Perwujudan Peradilan Modern”. Tema  tersebut  merupakan rangkaian estafet dari tema-tema sebelumnya yang mengisyaratkan tentang sebuah tekad, semangat, serta optimisme  dari  seluruh  aparatur  Mahkamah Agung dan badan peradilan yang berada di bawahnya untuk mampu bergerak cepat, merespons serta beradaptasi dengan dinamika perubahan sosial dan perkembangan teknologi yang terjadi saat ini

Seperti tahun lalu, karena masih dalam suasana pandemik, Sidang Istimewa Laporan Tahunan  Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2021 yang terbuka untuk umum ini dilaksanakan secara hybrid dan disiarkan secara langsung melalui kanal youtube Mahkamah Agung Republik Indonesia untuk dapat diikuti dan disaksikan oleh seluruh Warga Peradilan Umum, Peradilan Agama, Peradilan Militer, dan Peradilan Tata Usaha Negara di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Berita Lainnya

Penelusuran Cepat Perkara dari Data Mahkamah Agung RI
Kunjungi
Sistem Penelusuran Perkara Pengadilan Negeri Jakarta Pusat
Kunjungi
Perpustakaan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat "Buku Adalah Jendela Dunia"
Kunjungi
Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH)
Kunjungi
Website Informasi Sebaran COVID-19
Kunjungi
E-Learning Mahkamah Agung
Kunjungi