Selasa, 21 Januari 2025 bertempat di Ruang Auditorium Lt. 7 Gedung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas IA Khusus berlangsung kegiatan Pembinaan oleh Pengadilan Tinggi Jakarta kepada Para Hakim Tipikor, Hakim Adhoc Tipikor dan Panitera Pengganti Tipikor pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas IA Khusus.
kegiatan Pembinaan oleh Pengadilan Tinggi Jakarta ini dihadiri Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas IA Khusus Bapak Hendri Tobing, S.H., M.H., serta diikuti oleh Bapak/Ibu Hakim, Panitera Pengganti dan Pejabat Struktural Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas IA Khusus.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pembinaan kepada Para Hakim TIpikor, Hakim Adhoc Tipikor dan Panitera Pengganti TIpikor yang disampaikan oleh Bapak Sugeng Riyono, S.H., M.H. selaku Koordinator Tim Pengawasan Pengadilan Tinggi DKI Jakarta dan didampingi oleh Hakim Pengawas Bidang Tipikor Pengadilan Tinggi Jakarta Serta Panitera Muda Tipikor Pengadilan Tinggi Jakarta.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan terkait dengan temuan yang ada pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas IA Khusus dalam hal ini Bapak Hendrik Tobing, S.H.,M.H. selaku Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas IA Khusus menyampaikan akan segera ditindaklanjuti sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan. Kegiatan di tutup dengan doa.