berakhlak bangga melayani bangsa

  •   Rabu, 04 September 2024

RAPAT RUTIN BULANAN - MONITORING EVALUASI KINERJA


Selasa, 10 Agustus 2021. Bertempat di Ruang Auditorium, Lantai 7, Gedung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas I A Khusus, dengan dipimpin oleh Ketua, Bapak Muhammad Damis, S.H., M.H., dengan didampingi oleh Wakil Ketua,  Bapak Dr. H. Sobandi, S.H., M.H., dilaksanakan Rapat Rutin Bulanan Periode Mei, Juni dan Juli Tahun 2021, secara Offline/ Tatap Muka dan secara Online/ Dalam Jaringan (Daring) dengan Agenda Monitoring dan Evaluasi (MonEv) Kinerja, yang diikuti oleh Hakim Karir dan Hakim AdHoc, Pejabat Struktural Kepaniteraan dan Kesekretariatan, Panitera Pengganti, Juru Sita dan Juru Sita Pengganti, Pelaksana, serta Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPN) dengan tetap memperhatikan dan menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19.

Rapat Rutin Bulanan Periode Mei, Juni dan Juli Tahun 2021 ini diawali dengan Penyampaian Laporan Kinerja Bidang Kepaniteraan oleh Panitera, Bapak Mustafa Djafar, S.H., M.H., meliputi Kinerja Panitera Pengganti, Juru Sita dan Juru Sita Pengganti, yang dilanjutkan dengan Penyampaian Laporan Kinerja Bidang Kesekretariatan oleh Sekretaris, Bapak Drs. Sofyan Amin, S.H., meliputi Laporan Realisasi Anggaran pada Sub Bagian Tata Usaha dan Keuangan, Laporan Jaringan Teknologi Informasi dan Pembaharuan Situsweb/ Website pada Sub Bagian Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan, dan Laporan Kinerja pada Sub Bagian Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana. Selanjutnya oleh Wakil Ketua, Bapak Dr. H. Sobandi, S.H., M.H., menyampaikan kepada Para Hakim, agar selalu mempedomani Hukum Acara dan senantiasa berhati - hati dalam memeriksa, memutus dan mengadili perkara yang ditangani, mengingat Pandemi yang sedang terjadi bukan alasan pengecualian untuk tidak patuh dan tunduk pada Hukum Acara yang berlaku, dan tidak tunduk pada Kode Etik Perilaku Hakim. Dan sesuai dengan PERMA Nomor 7, 8 dan 9 Tahun 2016, tentang Penegakan Disiplin Hakim, Pengawasan dan Pembinaan Atasan Langsung, dan Pedoman Penanganan Pengaduan pada Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang ada dibawahnya, disampaikan bahwa pada kesempatan Rapat Rutin Bulanan ini juga sebagai Wadah Pembinaan agar Para Hakim tidak melakukan sesuatu perbuatan yang tidak sesuai Standar dan menyimpang.

Rapat Rutin Bulanan Periode Mei, Juni dan Juli Tahun 2021 dengan Agenda Monitoring dan Evaluasi (MonEv) Kinerja ini dilaksanakan sebagai Monitoring Evaluasi Kinerja secara menyeluruh, baik Kinerja Hakim dari segi Jadwal Persidangan, Ketertiban dan Kesesuaian Pengisian Data Perkara pada Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), Panitera Pengganti dari segi Minutasi Berkas Perkara, Juru SIta dan Jurusita Pengganti dari segi Pelaksanaan Relaas Panggilan Sidang, Pelaksanaan Relaas Pemberitahuan dan serta Pengisian Data Relaas yang telah dilaksanakan tersebut (upload) pada Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), serta Kepatuhan dan Kedisiplinan Kehadiran di Kantor bagi keseluruhan Aparatur Sipil Negara pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas I A Khusus, termasuk Pengisian Presensi/ Daftar Hadir secara Online melalui Aplikasi SIKEP dan secara Manual.

Ketua, Bapak Muhammad Damis, S.H., M.H., tidak bosan - bosannya mengingatkan kepada seluruh Hakim Karir dan Hakim AdHoc, Pejabat Struktural Kepaniteraan dan Kesekretariatan, Panitera Pengganti, Juru Sita dan Juru Sita Pengganti, Pelaksana, serta Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPN) untuk tidak melakukan hal-hal yang menyimpang, untuk selalu berpedoman kepada Ketentuan yang berlaku, sehingga terhindar dari perbuatan dan prilaku menyimpang yang berpotensi pada kegiatan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN).

Sebagai Penutup pada Kegiatan Rapat Rutin Bulanan ini, ditutup dengan Do'a bersama, Semoga Keluarga Besar Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas I A Khusus selalu dalam lindungan Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, dan dapat melaksanakan Tugas serta Tanggungjawab sesuai dengan Peraturan yang berlaku. Aamiin.

Berita Lainnya

Penelusuran Cepat Perkara dari Data Mahkamah Agung RI
Kunjungi
Sistem Penelusuran Perkara Pengadilan Negeri Jakarta Pusat
Kunjungi
Perpustakaan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat "Buku Adalah Jendela Dunia"
Kunjungi
Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH)
Kunjungi
Website Informasi Sebaran COVID-19
Kunjungi
E-Learning Mahkamah Agung
Kunjungi